Mengatasi Error Update Centos 8

HomelinuxCentos

Mengatasi Error Update Centos 8

Setelah Linux CentOS 8 telah mencapai End Of Life (EOL) pada tanggal 31 Desember 2021. Artinya CentOS 8 tidak lagi menerima sumber pengembangan dari proyek resmi CentOS. Agar CentOS Anda selalu diperbarui, Anda dapat memperbarui mirror atau meningkatkan ke CentOS Stream.

CentOS Stream adalah pengganti CentOS 8 EOL, merupakan sistem operasi pengembangan Linux yang diciptakan dengan berkolaborasi dengan pengembangan RHEL (Red Hat Enterprise Linux). Sebelumnya, Red Hat akan tetap mengembangkan CentOS 8 hingga 2029, namun sayang ternyata hidup CentOS 8 hanya sampai 2021.

Salah satu kelebihan dari CentOS Stream ini adalah semua perkembangan yang ada pada CentOS 8 tetap ada pada CentOS Stream.

Saat melakukan perintah update akan menemukan perintah dibawah ini :

[root@centos8 ~]# yum update
CentOS-8 - AppStream 71 B/s | 38 B 00:00
Error: Failed to download metadata for repo 'AppStream': Cannot prepare internal mirrorlist: No URLs in mirrorlist

Lakukan update mirror sebagai berikut :

# cd /etc/yum.repos.d/
# sed -i 's/mirrorlist/#mirrorlist/g' /etc/yum.repos.d/CentOS-*
# sed -i 's|#baseurl=http://mirror.centos.org|baseurl=http://mirror.poliwangi.ac.id|g' /etc/yum.repos.d/CentOS-*

Kemudian lakukan pembaharuan paket :

# dnf update

Setelah itu anda dapat melakukan update seperti biasa.

Selamat mencoba.